Motor kipas pendingin merupakan salah satu mesin listrik
yang didalam fungsinya menggunakan prinsip elektrodinamis. Bagian bagian yang
perlu dipelihara dalam menjaga kinerja motor tersebut adalah belitan, isolasi,
terminal dan bearing.
Untuk mengetahui baik tidaknya kondisi belitan motor
dilakukan pengukuran tahanan DC dari belitan tersebut dengan menggunakan Ohm
meter. Untuk memastikan bahwa sambungan dari sumber tegangan ke belitan tidak
terputus dilakukan pengukuran tegangan pada terminal motor.
Untuk mengetahui keseimbangan tahanan belitan antar fasa
dilakukan pengukuran arus pada ketiga fasanya dan dibandigkan.
gambar :
Pengukuran arus pada terminal motor
Untuk mengetahui bahwa putaran motor tersebut memenuhi
spesifikasi yang terpasang pada nameplate dilakukan pengukuran kecepatan motor
dengan menggunakan tachometer.
gambar :
Pengukuran kecepatan putaran motor