Total Pengunjung

Pages

       
   

Penyakit Hemochromatosis

Hemochromatosis adalah gangguan genetik yang menyebabkan tubuh menyerap terlalu banyak zat besi dari makanan yang masuk ke dalam tubuh. Kelebihan zat besi itu tersimpan di dalam organ-organ tertentu, terutama hati, jantung dan pankreas. Padahal kelebihan zat besi ini dapat meracuni organ-organ tersebut dan mengakibatkan kondisi mematikan seperti kanker, arrhytmia jantung dan sirosis.
Kebanyakan penderita gangguan ini adalah keturunan Kaukasia, namun hanya sebagian kecil penderita yang kondisinya serius. Hemochromatosis lebih cenderung menjadi serius pada pria dan gejalanya biasanya muncul pada usia paruh baya.
Penyakit ini disebabkan oleh mutasi pada gen yang bertugas mengendalikan jumlah zat besi yang diserap tubuh dari asupan makanan.
Gejala yang muncul biasanya adalah nyeri sendi, kelelahan, lemah, diabetes, kehilangan gairah atau libido seks, impotensi atau disfungsi ereksi dan gagal jantung.
Pengobatan yang dilakukan antara lain:
  • Pengeluaran darah dari tubuh (phlebotomy)
  • Prosedur chelation (konsumsi obat-obatan yang menyebabkan tubuh mengeluarkan kelebihan zat besi melalui urin atau tinja)

Index

 
jika ingin menyalin sebagian atau keseluruhan isi halaman ini, mohon cantumkan sumber alamat tautan ini